Thursday, October 19, 2017

SEJARAH TAEKWONDO - ZAMAN SEKARANG

Rentetan  kemerdekaan Korea dari penjajahan Jepun, konsep baru tentang kebudayaan dan tradisi mulai bangkit. Ramai ahli seni beladiri mendirikan sekolah atau perguruan bela diri. Dengan meningkatnya populasi dan hubungan kerjasama yang baik antara perguruan bela diri, akhirnya diputuskan menyatukan berbagai nama seni bela diri mereka dengan sebutan: Tae Kwon Do, pada tahun 1954. Pada, 16 September 1961 berlaku perubahan iaitu menjadi Taesoodo namun kembali menjadi Taekwondo dengan organisasi nasionalnya bernama Korea Taekwondo Association ( KTA ) pada tanggal 5 Agustus 1965, dan menjadi anggota Korean Sport Council. Pada era tahun 1965 sampai 1970 an , KTA banyak menyelenggarakan pelbagai acara pertandingan dan demonstrasi untuk setiap lapisan masyarakat. Taekwondo berkembang dan tersebar dipelbagai kalangan, hingga diakui sebagai disiplin atau program resmi oleh Pertahanan Nasional Korea , menjadi olahraga wajib bagi tentera dan polis.


Tentera Korea semasa dalam perang Vietnam dilatih dengan keahlian Taekwondo, pada saat itulah Taekwondo mendapatkan perhatian besar dari dunia. Nilai lebih ini menjadikan Taekwondo dinyatakan sebagai olahraga nasional Korea. Pada tahun 1972, Kukkiwon didirikan, sebagai markas besar Taekwondo, hal ini menjadi penting bagi pengembangan Taekwondo keseluruh dunia. 

Kejuaran dunia Taekwondo yang pertama diadakan pada tahun 1973 di Kuk Ki Won,Seoul ,Korea Selatan, sampai saat ini kejuaraan dunia, rutinnya dilaksanakan setiap dua tahun sekali. Disamping itu, untuk meningkatkan kualiti infrastruktur Taekwondo diseluruh dunia, Kukkiwon membuka Taekwondo Academy, pada tahun 1998 dengan membuka Program pelatihannya bagi Instruktur Taekwondo dari seluruh dunia. Kuk Ki Won, sebagai markas besar Taekwondo Dunia, disinilah pusat penelitian dan pengembangan Taekwondo, Pelatihan para Instruktur , sekretariat promosi ujian tingkat internasional. Pada 28 Mei 1973, The World Taekwondo Federation ( WTF ) didirikan, dan sekarang telah mempunyai 156 negara anggota dan Taekwondo telah dipraktekan oleh lebih dari 50 juta orang disetiap penjuru dunia, dan angka ini masih terus bertambah seiring perkembangan Taekwondo yang makin maju dan popular. Taekwondo telah dipertandingkan dipelbagai pertandingan pelbagai acara diseluruh dunia, dan Taekwondo telah dipertandingkan sebagai ekshibisi pada Olympic Games 1988 Seoul dan telah dipertandingkan sebagai cabang olahraga rasmi di Olympic Games 2000, Sydney.





No comments:

Post a Comment

Protected by Copyscape Plagiarism Software